Menanamkan Ketakwaan Dengan Pendidikan Berbasis Masjid

Pada masa Rasulullah SAW semua aktivitas umat Islam berbasis di masjid mulai dari urusan ibadah,  pemerintahan, dakwah, pendidikan, ekonomi dan sebagainya digerakkan dari masjid. Oleh karena itulah masjid punya  peran vital bagi umat Islam. Peran masjid saat ini juga harus ditingkatkan seperti yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW. Hanya dengan mengambil peran tersebut maka peran Islam dalam berbagai dimensi kehidupan akan terlihat nyata. Proses berpikir dan sudut pandang Islam akan menyatu dalam kehidupan umat Islam dan bukannya terpisah atau dikotomis seperti saat ini, yang berdampak banyaknya kerusakan pada berbagai lini kehidupan. Kehidupan Islam dengan penggeraknya yakni insan-insan yang bertakwa akan sangat mewarnai kehidupan dengan tujuan mencapai ridho Allah SWT.

Pada lembaga pendidikan seperti sekolah juga akan optimal peran Islamnya jika berbasis masjid. Sekolah tersebut harus dekat dan menyatu dengan denyut aktivitas masjid yang merupakan representasi aktifitas umat Islam. Dengan cara itu maka menanamkan ketakwaan kepada murid atau peserta didik menjadi lebih mudah dan efektif. Hal ini akan berbeda halnya apabila sekolah jauh dari lingkungan masjid ataupun masjid dibangun oleh sekolah tetapi hanya digunakan intern sekolah yang bersangkutan. Masjid yang dibangun oleh sekolah hanya digunakan ketika proses belajar di sekolah dilakukan dan tidak melibatkan peran masyarakat yang dimana nanti para siswa ini akan menjadi bagian darinya, sehingga pola ini menjadi kurang efektif untuk menanamkan ketakwaan pada peserta didik.

Pentingnya menanamkan ketakwaan kepada peserta didik harus menjadi prioritas utama para pengelola sekolah, karena hanya dengan itulah generasi sholeh akan bisa dihasilkan. Mendidik dan melatih sholat  tepat waktu dan kajian-kajian ke -Islaman akan menjadi mudah dan efektif untuk dilakukan. Dengan pemikiran tersebut maka sekolah-sekolah yang akan didirikan tentu menjadikan masjid sebagai basisnya dan senantiasa dekat dengan umat Islam. Berbagai realita kehidupan akan mudah disaksikan sekaligus akan bisa dicarikan solusinya secara Islami jika hal tersebut bisa terwujud.

Komentar